Kamis, 16 September 2021

SOLID AND MARKED

 berikut adalah pola pola warna solid dan MARKED pada marmut hias.

yuk simak :


HIMALAYAN

warna ini memiliki ciri kuping hitam kaki hitam hidung hitam dan memiliki tubuh warna polos

MAGPIE

warna atau pola ini hampir sama dengan TSW atau tortoiseshell and white namun pola ini biasanya berwarna hitam putih dan tidak rata / pola kurang rapih.

TORTOISESHELL
warna atau pola ini hampir mirip dengan ducth namun seperti garis memotong tubuh lebih jelas.

BRINDLE

warna ini sering ditemukan di indonesia, biasanya terdapat pada jenis abbysinian dan american.

ROAN

warna atau pola ini hampir mirip dengan DALMATIAN namun warna dasar abu-abu atau silver

DALMATIAN

warna ini memiliki warna dasar putih bagian tubuh dan kepala hitam bergaris lurus pitih, dan memiliki bintik hitam pada tubuh putihnya. warna ini sering juga disebut di beberapa hewan seperti anjing kucing dan sebagainya.

SELF

warna SELF adalah warna polos atau tanpa corak atau pola apapun.

DUTCH

warna ini memiliki pola unik dan mudahdi bedakan dimana garis lurus dibagian tubuh seakan membelah tubuh

HARLEQUIN
pola atau warna ini biasanya memiliki warna tidak teratur atau pola tidak teratur seperti campur dan biasanya warna yang muncul atau seirng kita temui seperti pada gambar hitam dan cream.
TORTOISESHELL AND WHITE
oke masalah pola ini juaranya menurut admin, yaitu memiliki pola kota kotak seperti papan catur.

WARNA WARNA AGOUTY PADA MARMUT

 oke pada artikel ini kita membahas tentang warn warna khususnya warna agouty, warna agouty cenderung memiliki cirikhas unik yaitu memiliki bintik dalam suatu warna dasar, apabila pada warna seperti kaos atau warna normal sering disebut misty. lalu warna lebih detile nya seperti apa sih? yuk simak.

Chocolate Agouti
base colour nya lebih ke choco, warnanya lebih terang dari warna golden agouty.

Cinnamon Agouti
base colournya coklat namun Ticking Color nya silver, warna ini hampir mirip dengan silver namun lebih gelap dan kecoklatan.
Cream Agouti
base colournya coklat namun ticking colour nya buff, warna nya hampir mirip dengan chocolate agouty ya.. hehe
Golden Agouti 
warna ini memilii base colour black / hitam dan memiliki ticking colournya red. jadi jangan salah dengan choco aguty ya..
Lemon Agouti
warna lemon agouty warna base nya black namun ticking nya berwarna buff, jadi terkadang ada beberapa yang salah penyebutan dalam lemon agouty. dengan cream agouty.
warna ini di indonesia lumayan di cari atau di minati karena memiliki base warna black dan ticking colour silver (abu-abu)


WARNA POLOS ATAU SELF COLOUR PADA MARMUT

 

ini adalah warna-warna polos atau self colour, dimana jikalau di indonesia warna polos sering di cari oleh peternak untuk mencetak warna warna, yuk simak ini dia warna warna self / polos.

Slate
warna ini kadang hampir sama dengan silver atau warna lilac namun warna ini cenderung lebih gelap atau lebih dark

Saffron

warna ini mungkin agak sulit membedakan dengan sama RED colour hampir sama namun warna saffron biasanya memiliki mata merah, dan cenderung lebih cerah dari red


Red
Nah setelah kita membahsa warna saffron ini dia warna red cenderung warna lebih gelap dan mata hitam tapi tidak terlalu gelap.

P/E WHITE (PINK EYE WHITE)
Warna ini disebut pink eye white / PE atau kalau di INDONESIA disebut dengan ALBINO, cirinya memiliki bulu putih polos, mata berwarna pink. warna ini disebut sendiri karena ada warna putih lain yang disebut DE.

LILAC
Untuk warna ini cenderung unik karena genetik lilac biasanya memiliki warna mata RED bukan pink karena hampir mirip dengan warna slate sehingga warna ini sulit dibedakan, namun bedanya untuk slate warna mata cenderung biasanya warna DARK atau hitam. 

GOLD
warna ini hampir sama dengan warna red namun warna gold lebih ke gelap dan lebih ke coklatan bata, sehingga beda lagi dengan red mata dari gold terkadang sering muncul warna red. so hampir mirip kawan. 

D/E White / DARK EYE WHITE
beda dengan saudaranya yaitu warna PE white / albino DE white memiliki mata hitam dan bulu polos putih. maka dari itu mereka menyebut warna tersendiri.

CREAM
warna ini hampir sama dengan beige colour namun lebih soft atau lebih muda, warna cream ini adalah warna terang yang cenderung lucu gemas untuk seekor guineapig / marmut
CHOCOLATE
warna ini kadang suka salah penyebutan karena hampir mirip dengan black namun ini warna lebih terang dari black.
BUFF
warna ini hampir sama dengan red namun lebih muda namun tidak untuk cream karena cream lebih terang warna.
BLACK
warna ini warna yang suka dengan warna hitam sangat lucu namun untuk yang tidak suka dengan warna terang cenderung menakutkan karena warna matapun hitam dan semua hitam termasuk kuping/telinga
BEIGE
warna ini sering muncul di marmut indonesia namun terkadang salah memberikan warna, warna beige hampis ama dengan warna cream / lilac namun warna beige adalah warna tersendiri.

GENETIKA CAVY / GENETIK MARMUT

 Penulis / Narasumber :   Peter dan Sel Herman Caviaria Rusticana Las Cruces, NM Harap dicatat bahwa artikel ini ditulis untuk American...